Rabu, 24 Maret 2010

usaha

SIAPA bilang gaji di bawah Rp2 juta, tidak bisa berbisnis? Dengan modal berapapun, Anda bisa mulai menambak kocek kantong Anda.

Loh kok bisa? Jawabannya, untuk memulai bisnis kecil-kecilan, tidak melulu harus terpatok soal pendanaan. Karena, Tuhan telah menganugerahkan setiap manusia dengan talenta masing-masing. Inilah modal yang sesungguhnya, jadi manfaatkanlah talenta tersebut dengan sebaik-baiknya.

Demikian tutur penasehat keuangan Aidil Akbar Madjid, dalam sebuah diskusi mengenai perencanaan keuangan, di Jakarta, belum lama ini.

Seperti diketahui bersama, biaya hidup di kota besar seperti di Jakarta memang cukup tinggi. Gaji sekira Rp2 juta mungkin hanya mampu untuk bisa bertahan hidup seperti untuk biaya makan dan transportasi sehari-hari. Bila pengeluaran sama sekali tidak bisa diketatkan karena memang sudah pas-pasan, maka cara yang tepat untuk mengatasinya yaitu dengan menambah jumlah penghasilan.

Caranya, bisa mulai dengan memanfaatkan hobi. Kalau Anda punya hobi fotografi, mungkin bisa mencari kerja tambahan dengan menjadi fotografer di studio atau acara-acara pernikahan. Kalau Anda suka menulis, manfaatkanlah bakat menulis Anda dengan menjadi koresponden atau penulis di berbagai media.(okezone)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar